Raudhah Ditutup Sementara? Inilah Alasannya

Raudhah ditutup sementara untuk pemeliharaan, sehingga jemaah tidak dapat beribadah di tempat suci ini selama beberapa hari.

Raudhah Ditutup Dalam Beberapa Hari
Gambar 1 : Raudhah Ditutup Dalam Beberapa Hari

Raudhah merupakan salah satu tempat yang sangat dirindukan oleh setiap jemaah yang berkunjung ke tanah suci.

Keindahan dan kedamaian yang terasa di dalamnya membuat banyak orang berdoa dan beribadah dengan penuh kekhusyukan di sana. Namun, untuk sementara waktu, kita harus bersabar karena pemerintah Arab Saudi mengumumkan penutupan Raudhah selama beberapa hari.

Raudhah Ditutup Sementara

Pemerintah Arab Saudi telah mengumumkan penutupan sementara Raudhah, tempat yang sangat istimewa di Masjid Nabawi, Kota Madinah.

raudhah di madinah
Gambar 2 : Raudhah Dalam Perbaikan untuk Beberapa Hari

Penutupan ini akan berlangsung selama empat hari, mulai Minggu, 19 Januari 2025 pukul 05.20 AM hingga Rabu, 22 Januari 2025 pukul 03.00 AM Waktu Arab Saudi. Selama periode ini, jemaah tidak dapat beribadah di Raudhah karena sedang dalam perbaikan.

Baca Juga : Mau Umroh? Cek Biaya Dan Tipsnya di Sini!

Edukasi untuk Jamaah Umroh

Dilansir dari Himpuh, Wakil Ketua Umum Himpunan Penyelenggara Umrah dan Haji (HIMPUH) Bidang Umrah, Fatma Kartika Sari, turut membenarkan informasi ini. Fatma mengingatkan agar jemaah yang sudah memesan jadwal ibadah di Raudhah pada waktu tersebut dapat melakukan penjadwalan ulang. Fatma juga berharap seluruh perusahaan Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU), terutama yang tergabung dalam HIMPUH, memberikan edukasi kepada jemaah mengenai kondisi ini.

Baca Juga : Awas Tertipu! Inilah Modus Penipuan Di Tanah Suci!

“Saya juga berpesan kepada seluruh jemaah agar dapat memahami situasinya dan tetap bersabar, jangan saling menyalahkan. Jadikan ini sebagai ujian dalam beribadah,” tutur Fatma.

Penutupan sementara Raudhah ini adalah langkah penting untuk memastikan kenyamanan dan keamanan jemaah umroh maupun haji di masa mendatang. Mari kita jadikan momen ini sebagai pengingat untuk bersabar dan terus berprasangka baik. Semoga segala upaya kita dalam beribadah selalu diridhoi oleh Allah SWT. Jangan lupa untuk terus berdoa, ya!

Share your love

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *